Mantap! Rumah Baca Litera Adakan Kisah Nabi Muhammad SAW Untuk Santri Penghafal Quran
Rumah Baca Litera mengadakan kisah seru tentang masa kecil Nabi Muhammad SAW untuk para santri Rumah Quran Nuri siang ini di Surau Ka'bah Madani, Sabtu 12 Maret 2022.
Kegiatan berkisah ini merupakan program SABTU SERU BERSAMA BUKU. Selain berkisah, ada kegiatan membaca buku secara bersama sama. Buku yang dibaca bebas sesuai kesukaan masing-masing santri.
Rumah Baca Litera merupakan salah satu tim yang ada di Surau Ka'bah Madani di bawah naungan Yayasan Madani Syafa'atul Quran Desa Bukit Indah, Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah.
Alhamdulillah ada 500 lebih judul buku yang ada di Rumah Baca Litera ini. Sehingga para santri memiliki kesempatan seluas-luasnya untuk membaca buku. Adapaun bukunya sangat bervariasi, mulai buku anak, buku tips menghafal al-Quran, kisah para pahlawan, kisah Nabi dan Rasul, hingga novel-novel Islami.
Dengan berbagai kegiatan literasi ini, semakin meneguhkan spirit Surau Ka'bah Madani menjadi Surau Ramah Literasi. Semoga dengan hadirnya Surau Ramah Literasi ini membuat siapa pun yang hadir ke Surau Ka'bah Madani semakin mencintai dunia literasi. Aamiin.