Rumah Quran Nuri Adakan Berenang, Santri Pun Senang
Untuk membahagiakan santri penghafal Quran, Rumah Quran Nuri mengadakan kegiatan "Tadabbur Alam" berupa renang di Kolam renang Desa Sumber Mukya E2. Karena renang adalah salah satu olahraga yang disukai oleh Rasulullah SAW, alhamdulillah para santri pun begitu senang.
Mudah-mudahan kegiatan renang ini menjadi sarana bagi para santri rumah Quran Nuri agar semakin bersyukur kepada Allah SWT.
Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada orang baik yang terus mendukung kegiatan para Penghafal Quran ini. Baik dari pemilik dan pengelola kolam renang, Bapak Kades Syaifullah beserta Ibu Kades Soniatun maupun dari tim Dapur Umum Madani yang siap berjibaku menyiapkan konsumsi para santri.
Semoga mengalirkan pahala tanpa jeda bagi semua pihak yang terlibat. Aamiin.