Dapur Umum Madani

Dapur Umum Madani

Dapur Umum Madani

Karena di Desa transmigrasi Bukit Indah E3 ini jauh dari penjual makanan dan minuman, oleh karena itu Dapur Umum Madani hadir sebagai tim khusus untuk menangani perihal ketahanan pangan di setiap kegiatan sosial dan dakwah yang ada di Musholla Madani. Termasuk yang mengolah makanan dan minuman sedekah jumat setiap pekannya.

Kabar Berita

Tim Dapur Umum Madani Totalitasnya 'Ora Umum'

Tim Dapur Umum Madani Totalitasnya 'Ora Umum'

Manusia diminta untuk berjuang sesuai kemampuan dan kelebihan yang diberikan Allah kepadanya. Itulah yang dilakukan oleh ibu-ibu tim Dapur Umum Madani. Mereka berjibaku untuk berjuang dengan keahlian memasaknya. Di tangan ibu-ibu tangguh inilah makanan dan minuman kegiatan para santri penghafal Quran, terpenuhi.

Perjuangan Tim Dapur Umum 'Ora Umum'

Perjuangan Tim Dapur Umum 'Ora Umum'

Jika perjuangan itu sesekali, hal biasa. Andai pengorbanan itu tidak berkelanjutan, hal biasa. Namun perjuangan dan pengorbanan tim Dapur Umum Madani di luar kebiasaan umumnya (Jawa: ora umum). Karena saat ada acara, kapan pun diperlukan, mereka siap menyiapkan konsumsi terbaiknya.

Bazar Sedekah

Bazar Sedekah

Para tim Dapur Umum Madani berjibaku untuk menyiapkan makanan terbaik untuk para santri penghafal Quran. Bazar sedekah ini biasa diadakan saat ada event besar seperti lomba, kajian akbar dan acara outdoor lainnya. Selain menggunakan dana infak yang dikelola tim Baitulmaal Madani, Bazar Sedekah biasanya berasal dari masyarakat langsung, baik berupa makanan dan minuman jadi atau berupa bahan makanan yang siap dimasak oleh tim Dapur Umum Madani.